Asam urat adalah penyakit yang
menyerang persendian tubuh, biasanya sendi jari tangan, tumit, jari
kaki, siku, dengkul dan pergelangan tangan. Rasa sakit atau nyeri yang
ditimbulkan akibat asam urat ini sangat hebat. Bahkan, penyakit ini bisa
membuat bagian-bagian tubuh yang terserang mengalami pembengkakan dan
peradangan.
Asam urat merupakan manifestasi dari
metabolisme zat purin yang terbentuk seperti kristal-kristal. Kita bisa
menemukan zat purin tersebut di dalam makanan yang kita makan, baik
berasal dari makhluk hidup maupun tumbuh-tumbuhan. Jadi, jika kita
mengkonsumsi makanan yang mengandung zat purin, maka zat purin inilah
yang nantinya berpindah ke dalam tubuh.
Caranya :
Nah, bagi Anda yang penasaran bagaimana Mengobati Asam Urat Secara Alami, berikut ini jawabannya:
- Ramuan tradisional cengkeh dan ubi jalar merah, Bahan-bahan yang harus disiapkan adalah 5 butir cengkeh, 5 butir kapulaga, 1 jari kayu manis, 5 gram biji pala, 15 gram jahe merah, 1000 ml air, dan 200 gram ubi jalar. Caranya yaitu, rebus semua bahan tadi ke dalam 1000 ml air, didihkan hingga tersisa setengahnya. Kemudian saring dan minum airnya. Namun, untuk ubi jalar sendiri bisa Anda konsumsi secara langsung (dimakan).
- Daun salam, Bahan-bahannya adalah 10 lbr daun salam dan 2 gelas air. Caranya, rebus 10 lbr daun salam yang sudah dibersihkan ke dalam 2 gelas air, lalu didihkan hingga tersisa 1 gelas. Minum airnya secara rutin, sebanyak 2 kali sehari.
- Buah pare, Bahannya: 1 buah pare, 2 gelas air. Caranya yaitu dengan membuang biji buah pare, setelah itu cuci bersih buah pare dan potong-potong, kemudian rebus dengan 2 gelas air. Didihkan hingga tersisa setengahnya, lalu minum air rebusan pare tadi. Minum secara teratur 1 kali sehari.
- Campuran daun sosor bebek, cengkeh dan jaheBahan-bahan pembuatannya adalah 5 butir cengkeh, 5 butir kapulaga, 4 lbr daun sosor bebek, 1 jari kayu manis, 5 gram biji pala, jahe 10 gram, dan 600 ml air. Caranya yaitu rebus semua bahan yang sudah dibersihkan ke dalam 600 ml air bersih, lalu didihkan hingga tersisa 300 ml air. Kemudian saring air rebusan tadi, dan minum ramuannya hingga 3 kali sehari secara teratur. Minum 300 ml air ramuan tadi dibagi 3 kali untuk satu kali minum. Yaitu masing-masing 100 ml air.
Nah, itulah cara - cara Mengobati Asam Urat Secara Alami yang dapat Anda coba di rumah. Semoga bermanfaat.
No comments:
Post a Comment