Sunday, January 3, 2016

Tips Mempersiapkan ASI Selama Kehamilan

Tips Mempersiapkan ASI Selama Kehamilan  - ASI merupakan makanan utama bagi bayi. Untuk usia 0 bulan sampa dengan 24 bulan, bayi masih harus minum ASI. Bahkan pemberian ASI eksklusif menjadi wajib untuk usia bayi 0 – 6 bulan di mana bayi tidak diberikan makanan tambahan di luar ASI. Melihat betapa pentingnya supply ASI, perlu persiapan bagi ibu sebelum melahirkan supaya setelah bayi lahir, produksi ASI optimal dan melimpah serta memiliki kandungan gizi yang lengkap. Untuk itu diperlukan tips mempersiapkan ASI sebelum melahirkan.

Terdapat berbagai kiat bagi ibu sebelum melahirkan supaya nantinya diproduksi ASI yang baik secara kualitas maupun kuantitasnya. Persiapan dapat dilakukan semasa ibu masih hamil, lebih kurang pada usia kehamilan mencapai 8 bulan. Langkah-langkahnya adalah sebagai berikut :

A. Massage Payudara

Massage payudara ini dilakukan dengan tujuan untuk membentuk otot-otot serta kelenjar payudara penghasil ASI supaya bekerja optimal. Caranya adalah dengan memijit payudara secara ringan dengan menggunakan dua sisi tangan yang dikepalkan dengan  arah mendekati putting, seperti ditekan-tekan. Kemudian kedua tangan dikepalkan, tangan kiri menekan kearah atas menuju puting dan tangan kanan kea rah bawah dengan posisi di bagian atas payudara, ditekankan menuju puting. Gerakan memijat tangan kanan dan kiri dilakukan secara bersama. Massage dilakukan pada payudara kanan dan kiri secara bergantian.

B. Membersihkan Puting Payudara

Tips mempersiapkan ASI sebelum melahirkan berikutnya adalah membersihkan puting . Pada puting payudara terdapat lubang kelenjar tempat keluarnya air susu. Jika tidak sering dibersihkan, maka akan terdapat kerak atau kotoran di permukaan puting yang dapat menghambat keluarnya air susu. Selain itu kerak-kerak tersebut juga dapat menimbulkan luka pada puting ketika dihisap bayi, jika tidak sering dibersihkan selagi masih hamil. Cara membersihkannya adalah menggunakan kapas yang diolesi atau dicelupkan paa baby oil. Kemuddian secara halus, oleskan di permukaan puting, diamkan beberapa saat. Setelah kotoran mulai melunak dan mudah dimabil, angkat kotoran dengan kapas lain yang sudah direndam di dalam air hangat. Setelah puting payudara bersih, bilas atau cuci dengan air hangat. Tidak perlu menggunakan sabun.

C. Konsumsi sayur dan buah secara teratur
Konsumsi sayuran dan buah-buahan meningkatkan produksi ASI dan memperbaiki kualitas ASI. Konsumsi aneka buah dan sayur semasa hamil sangat bagus sebagai salah satu tips mempersiapkan ASI sebelum melahirkan.

Nah mom itulah beberapa Tips Mempersiapkan ASI Semasa Kehamilan ... Semoga artikel yang saya berikan bermanfaat yaa moms ...

1 comment:

  1. puting biasanya ditarik2 sendiri biar tambah muncul
    yg nantinya biar bayi makin semangat menghisap

    ReplyDelete